Loading

Posting Pertama Blog Baru

Nur WAP | Wednesday, April 03, 2013 |


Memiliki blog adalah sebuah cita cita dan harapanku. Dimana dengan memiliki blog aku merasa dapat mendokumentasikan keseharianku bersama kedua anakku Olympus (3 tahun) dan Yanthi (1 tahun). Sangat disayangkan kalau tingkah laku mereka yang semakin lucu setiap harinya tidak terdokumentasikan dengan baik. Kadang aku juga sering mengingatkan suamiku yang senang menulis diary untuk mencatat setiap peristiwa yang lucu yang dilakukan oleh kedua anakku.
Keinginanku untuk punya blog pernah juga aku ceritakan kepada suamiku dan suamiku setuju dan mendukung harapanku. Tapi dengan berjalannya waktu dan di tengah kesibukanku yang cukup padat, ditambah lagi kesibukanku sebagai ibu rumah tangga yang cukup aktif kesibukannya. Aku hampir lupa dengan keinginan untuk membuat blog ini, walaupun dalam hatiku aku merasa suatu saat akan ada waktu dan jadwalnya.
Bersyukur di rumah internet cukup bagus. Jadi untuk ibu rumah tangga  seperti diriku yang senang browsing di dunia internet untuk mencari segala informasi apa saja yang bermanfaat, terutama soal perkembangan anak-anak, kesehatan, olahraga, belajar resep masakan, belajar membuat masker sendiri di rumah. Hehe... Semua itu berkat  google yang selalu baik memberikan jawaban2 yang aku cari. Bersyukur juga ada youtube jadi aku bisa menonton film -film yang aku suka, cara-cara membuat kerajinan tangan dari manik-manik seperti kabuchon, belajar membuat album mini scrapbook yang dihias foto 2 dari kertas yang lucu2. Dan banyak lainnya.
Oh ya seperti yang aku harapkan, suatu saat akan ada saat dan jadwal dimana aku bisa belajar dan punya blog sendiri, agar aku bisa menuangkan segala hal yang aku rasakan dan aku alami terutama proses saat menjadi orang tua yang berusaha memberikan yang terbaik untuk anak-anakku.
Dan seketika keajaiban itu terjadi ketika kakak iparku menelepon dan menawarkan apakah aku mau ikut Belajar cara membuat blog yang diadakan oleh digital mommie. Dan kalau aku mau, aku akan ikut didaftarkan namanya. Tentu saja aku langsung girang dan mengiyakan tanpa ragu. Dan yang membahagiakan adalah ibu mertuaku yang mau mentraktir untuk biaya belajar kursusnya. Kata beliau agar aku mau belajar dengan serius. Duh senangnya....terima kasih Tuhan:)

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...